Lokasi dan Rute Kali Bladon Krayapan, Wisata Baru di Kendal yang Lagi Hits

shares

Lokasi dan rute Kali Bladon - Tak mau kalah dengan Jogja yang memiliki The Lost World Castle, Kendal juga punya wisata baru yang sedang menjadi hits dan menjadi tempat foto selfie kekinian. Namun uniknya tempat wisata itu adalah sebuah kali. Ya, namanya Kali Bladon. Kali yang berada di tengah tengah persawahan tiba tiba saja menjadi hits dan bersolek diri menjadi tempat wisata baru di Kendal. Kali Bladon sendiri mungkin tak akan pernah mengira sebelumnya bahwa akan dikunjungi oleh ratusan hingga ribuan orang. Kali Bladon tampaknya harus berterimakasih dengan Instagram sebab berkat dialah kini Kali Bladon bak itik buruk rupa yang menjadi cinderela. 
Rute menuju Kali Bladon Krayapan
Rute menuju Kali Bladon Krayapan
Lokasi kali Bladon awalnya memang hanya sungai kecil biasa yang berada di tengah persawahan. Namun kondisi airnya yang jernih, dan dinaungi oleh pohon sepanjang sungai membuat ada yang iseng foto di Kali Bladon dan menguploadnya di Instagram. Dengan latah foto tersebut menjadi viral dan banyak yang ingin mengunjunginya. Kondisi sungai yang bersih tanpa sampah dengan air jernih dan pohon rindang memang menjadi daya tarik utama Kali Bladon. 

Tak heran jika dalam beberapa minggu saja tempat ini kemudian disulap menjadi tempat wisata baru kekinian. Jika awalnya hanya seperti kali biasa, kini Lokasi Kali Bladon sudah diberi paving blok dan terdapat beberapa wahana seperti rakit, balon air, dan juga hammock. tentu saja semua itu untuk kebutuhan selfie para pengunjung. 
Alamat Kali Bladon ini di Dusun krayapan
Alamat Kali Bladon ini di Dusun Krayapan

Lokasi dan Alamat Kali Bladon Kendal

Alamat kali bladon ini terletak di Dusun Krayapan Desa Purwokerto Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal. Letaknya tak jauh dari Jalan Pantura Semarang. Silakan lihat Alamat GPS Kali bladon berikut ini

Rute Menuju Kali Bladon Krayapan

Rute dari arah kendal/kaliwungu langsung saja lewat Jalan raya Timur kaliwungu masuk ke Jalan pantura. Setelah melewati SMK 4 Kendal cari saja gapura Desa Purwokerto di sebelah kanan jalan. Masuk ke gang/jalan tersebut, ikuti jalan lurus ke utara. Sampai di Dusun Krayapan nanti sudah ada plang penunjuk ke Kali Bladon.

Harga Tiket Masuk Kali Bladon dan Fasilitas

Untuk masuk ke wisata baru Kali Bladon pengunjung cukup membayar Rp. 2.000 saja untuk parkir motor dan Rp. 5.000 untuk mobil. HTM Kali Bladon masih gratis. Namun untuk menikmati fasilitas seperti rakit harus membayar Rp. 10.000 pelampung air Rp. 5.000. Sedangkan untuk foto foto tetap gratis tanpa dipungut biaya. 

Related Posts

0 komentar:

Posting Komentar